DaerahJawa Barat

Respon Cepat, Kades Sukaharja Iwan Terjun Langsung Bersihkan Sampah

Kades Sukaharja Iwan Saat Ikut Bersihkan Tumpukan Sampah

KARAWANG, JabarNet.com– Merespon keluhan masyarakat terkait tumpukan sampah, Kades Sukaharja Telukjambe Timur Iwan Setiawan bersama pengurus RT dan RW, Kadus, serta Linmas terjun langsung membersihkan lokasi tersebut.

Kepala Desa Sukaharja Iwan Setiawan mengatakan sebelumnya pihaknya mengucapkan terimakasih atas informasi yang disampaikan adanya aduan dari masyarakat.

” Sebelumnya saya mengucapkan terimakasih adanya aduan dari masyarakat terkait tumpukan sampah yang mengakibatkan bau, sampah hari ini Insya Allah kami bersihkan,” Ucap Kades Iwan.

Menurut Kades, terjadinya tumpukan sampah dilokasi bukan dibuang langsung oleh masyarakat sekitar, tetapi disinyalir dibuang dari warga luar.

” Jadi sampah disini bukan hanya dari warga sekitar, bisa saja kan ada warga luar lewat buang kesini,” Terangnya.

“Jika di perhatikan tumpukan sampah tersebut sudah menjadi tanah, dan di perkirakan sampah sudah tertimbun lebih dari satu tahun,” Timpal Iwan.

Kades Sukaharja Iwan Setiawan Pimpin Giat Pembersihan Sampah

Kedepannya, dikatakan Iwan dilokasi akan dipasang himbauan agar tidak membuang sampah dilokasi yang sudah dibersihkan.

” Kita akan pasang himbauan disini, bagi masyarakat, khususnya masyarakat Desa Sukaharja kami memohon dan berharap agar tidak lagi membuang sampah sembarangan, mari kita ciptakan Sukaharja Terang dan Bersih,” Tandasnya.(Wan).

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *