DaerahJawa Barat

Sebagai Bentuk Kepedulian, KIIC dan Tenan Association Salurkan 53 Ekor Hewan Qurban

KARAWANG, JabarNet.com– Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1442 H, yang bertepatan dengan 20 Juli 2021. Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, Management KIIC beserta Tenant Association memberikan bantuan berupa hewan qurban untuk masyarakat desa sekitar Kawasan Industri KIIC yaitu Desa Margamulya, Margakaya, Wadas, Sukaluyu, Puseurjaya, Sirnabaya, Puseurjaya, dan lain-lain.

Untuk Idul Adha tahun 2021 memberikan bantuan sebanyak 3 ekor sapi dan 50 ekor kambing domba yang diberikan untuk masyarakat jompo dan yatim piatu melalui Aparat Desa, Pengurus DKM, Pondok Pesantren, dan Mushola yang ada di lingkungan masyarakat.

Selain itu juga KIIC juga memberikan bantuan hewan qurban masing-masing 1 ekor domba ke 3 Instansi yang diantaranya ke Pemda Kabupaten Karawang.

Dengan demikian, total keseluruhan bantuan hewan qurban sapi dan kambing domba yang KIIC dan Tenant Association sebanyak 53 Ekor.

Dengan adanya pemberian hewan qurban ini, sudah selayaknya kita harus bersyukur atas segala rahmat dan hidayatNya yang diberikan pada kita, sehingga dapat menumbuhkan semangat serta kesadaran berkurban dalam konteks yang lebih luas.

Berkurban tidak hanya terbatas dan berhenti pada aktivitas penyembelihan hewan ternak saja, akan tetapi mengingatkan kita bahwa pengorbanan apapun yang dilakukan dengan ikhlas dan tawakal akan mendapatkan balasan berlipat ganda apabila kita meningkatkan kepedulian terhadap sesama kita, terutama bagi yang membutuhkan.

Walapun dalam kondisi pandemi dan pelaksanaan PPKM, tidak mengurangi makna dan niat masyarakat untuk tetap bisa melaksanakannya dengan protokol kesehatan yang sangat ketat dan semoga bantuan hewan qurban ini dapat menambah semangat dan antusis masyarakat dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri.

Selain pemberian Hewan Qurban dalam memperingati Hari Raya Idul Adha, KIIC bersama-sama Tenant Association secara terus menerus memiliki komitmen dan kepedulian terhadap masyarakat sekitar, hal ini terlihat dengan adanya program-program CSR (Corporate Social Responsibility) yang tidak hanya dalam bidang Sosial Kemasyakatan tetapi juga dalam bidang lainnya, antara lain:
1. Program Kepedulian Pendidikan Masyarakat seperti beasiswa dan pemberian peralatan sekolah (komputer dan mebeler), pembangunan dan renovasi gedung sekolah, serta berpartisipasi pada acara-acara olahraga di sekolah-sekolah seperti kegiatan MKKS dan O2SN.
2. Program Kepedulian Kesehatan Masyarakat seperti Pemberian Makanan Tambahan melalui Posyandu di 7 Desa Ring

1 KIIC, selain PMT kami juga, Fogging Emergency, Donor Darah, bantuan pembangunan Posyandu.
4. Program Kepedulian Kegiatan Ekonomi Masyarakat.

Program pelatihan pertanian dan kewirausahaan bagi masyarakat desa seperti kantin, penjahit, kebersihan kawasan dan keamanan kawasan. Dan mudah-mudahan pada tahun 2021 ini akan dilakukan Program Peningkatan Usaha Mikro & Kecil Karawang (P2UMK) UMKM yang dibina adalah yang berasal dari warga sekitar kawasan dan juga Kabupaten Karawang.

4. Program Kepedulian Sosial dan Kemasyarakatan, diantaranya pemberian paket Lebaran menyambut Hari Raya Idul Fitri, bantuan pada saat terjadi bencana alam, pemberian bantuan hewan kurban, mendukung renovasi dan konstruksi fasilitas umum dan berpartisipasi pada acara-acara peringatan hari keagamaan dan olahraga di desa dan instansi lainnya.
5. Program Pelatihan Bidang Pertanian dan Pelestarian Lingkungan melalui Program CSR bersama (telaga desa Agro-enviro education park). telaga desa merupakan tempat penelitian dan pendidikan atau pelatihan, kepedulian di bidang pertanian, serta merupakan tempat pelestarian lingkungan seperti tanaman langka dan eko wisata, selain itu kami juga melaksanakan kegiatan Penanaman pohon penghijauan, pohon buah produktif di masyarakat, pohon Jati di area Kawasan Industri KIIC, berpartisipasi aktif dalam kegiatan go green seperti program Citarum Harum Juara, pemberian tong sampah, kegiatan school green, dan kegiatan pelatihan lainnya yang berhubungan dengan pelestarian lingkungan hidup, dll.

Besar harapan kami semoga semua kegiatan yang kami lakukan bermanfaat untuk kita semua dan dapat memberikan semangat, motivasi dalam belajar, bekerja dan berusaha.

Kami berharap agar bantuan ini hewan qurban ini dapat di salurkan kepada saudara-saudara kita yang berhak menerimanya.

” Tak lupa kami dan keluarga besar Management KIIC mengucapkan ” Selamat Merayakan Hari Raya Idul Adha 1442 H.”
Sekian dan terima kasih, Wassalamualaikum Wr Wb.

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *