KARAWANG, JabarNet.com – Rencana Bupati Kabupaten Karawang Cellica Nurachadiana berikan beasiswa bagi anak yang orangtuanya meninggal akibat COVID-19, dilanjutkan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) secara tekhnis.
Kepala Disdikpora Kabupaten Karawang Asep Junaedi mengatakan, nantinya anak yang terjaring untuk mendapatkan beasiswa, akan dimasukan kedalam program Karawang Cerdas.
“Nantinya anak yang dapat bantuan beasiswa akan kita masukan kedalam penerima beasiswa Karawang Cerdas,” ujarnya kepada JabarNet.com melalui telepon cellulernya, Jumat (30/07).
Sementara saat ini sambung Asep, Disdik tengah mendata anak – anak yang berhak akan menerima bantuan, melalui Kecamatan di seluruh Kabupaten Karawang.
“Saat ini kita tengah mendata anak – anak, melalui Kecamatan,” tandasnya.(Baca juga:Bupati Cellica Akan Berikan Beasiswa Kepada Anak Yang Orangtuanya Meninggal Karena Covid-19).
Sebelumnya Bupati Kabupaten Karawang Cellica Nurachadiana berjanji akan memberikan bantuan berupa beasiswa kepada keturunan atau anak dari korban meninggal akibat COVID-19 di Karawang. Kompensasi tersebut merupakan bentuk perhatian khusus Pemerintah terhadap masyarakat terutama yang sampai meninggal dunia, berupa jaminan biaya pendidikan untuk keturunan yang ditinggalkannya. (Wan)