DaerahJawa Barat

Kabar Duka Satu Pasien Positif Virus Corona Asal Karawang Meninggal Dunia


Karawang, JabarNet.com – Kabar duka. Satu pasien terkonfirmasi positif virus corona asal Kabupaten Karawang, meninggal dunia di RS Purworejo. Pasien tersebut yakni Ny. S berusia 29 tahun. Kabar tersebut disampaikan oleh Juru Bicara GTPP Karawang, dr. Fitra Hergyana Sp.KK melalui keterangan tertulisnya.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, satu pasien warga Karawang terkonfirmasi positif dinyatakan meninggal dunia di RS Purworejo, almarhumah sedang berobat di sana dan dinyatakan positif terinfeksi Covid-19,” ujar Fitra.

Dijelaskan Fitra, Ny. S memiliki riwayat penyakit pemberat. Yang bersangkutan diketahui terpapar virus corona saat hendak berobat di RS Purworejo karena penyakit kronis yang sudah diderita olehnya.

“Kondisinya sedang sakit. Ada penyakit kronis yang diidapnya. Lalu ada gejala mirip corona. Diambil swab dan hasilnya dinyatakan positif,” katanya.

Dikatakan Fitra, Ny. S menjadi warga Karawang pertama meninggal dunia karena terpapar virus corona, meskipun dirawat di Jawa Tengah. “Karena data input KTP Karawang. Kemarin pihak provinsi memberikan kabar. Kami turut berduka cita,” ujarnya.

Sementara, ada penambahan kembali pasien terkonfirmasi positif sebanyak tiga orang. Sehingga, jumlah total terkonfirmasi virus corona ada 106 orang warga Karawang.

Berikut perkembangan virus corona di Karawang:

*Update tgl. 05-08-2020*

KASUS KONFIRMASI:
1. Total : 106 orang
2. Selesai : 67 org
3. Msh Perawatan : 38 org
4. Meninggal : 1 org
5. Laki-Laki : 50 org
6. Perempuan : 56 org

KONTAK ERAT:
1. Total : 1437 org
2. Karantina mandiri : 105
3. Discarded : 1332
4. Laki-Laki : 717 org
5. Perempuan : 720 org

PROBABLE:
1. Total : 57 org
2. Meninggal : 57 org
3. Laki-Laki : 26 org
4. Perempuan : 31 org

SUSPEK:
1. Total : 6104 org
2. Masih Perawatan : 3 org
3. Isolasi Mandiri : 22 org
4. Discarded : 6079 org
6.Laki-Laki : 3496 org
7. Perempuan : 2608 org (rls)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *