KARAWANG, JabarNet.com- Dokumen Surat Keputusan (SK) bernomor 79 Tahun 2025 yang diterbitkan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Barat beredar luas pada kamis (24/4/2025).
SK tersebut berisi pengukuhan personalia kepengurusan KONI Kabupaten Karawang masa bakti 2025‑2029 dan ditandatangani langsung Ketua Umum KONI Jawa Barat Prof Dr.H. Muhammad Budiana Sip, Msi, ditetapkan di Bandung pada tanggal 15 April 2025.
Dalam SK tersebut, KONI Jabar menegaskan bahwa pengesahan diperlukan lantaran Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) KONI Karawang pada 8 Februari 2025 telah menetapkan formasi pengurus baru. SK kemudian diterbitkan “demi tertib administrasi, organisasi, serta kepastian hukum.”
Dasar hukum yang dicantumkan antara lain:
1. Undang‑Undang Nomor 11 Tahun 2022 tentang Keolahragaan.
2. Undang‑Undang Nomor 17 Tahun 2023 tentang Organisasi Kemasyarakatan beserta aturan turunannya.
3. Peraturan Pemerintah Nomor 16 dan 18 Tahun 2007, serta PP Nomor 7 Tahun 2020 tentang penyelenggaraan pekan dan kejuaraan olahraga.
4. Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga KONI 2020.
5. SK KONI Pusat Nomor 133 Tahun 2024 tentang Penggantian Antar‑Waktu Pengurus KONI Provinsi Jawa Barat masa bakti 2022‑2026.
SK terbit setelah KONI Jabar menerima surat permohonan dari Ketua Formatur KONI Karawang bernomor 05/B/FORMATUR/IV/2025 tertanggal 7 April 2025.
Kemudian didalam SK tersebut, MEMUTUSKAN dan Menetapkan.
PERTAMA :
Mengukuhkan Personalia Pengurus Komite Olahraga Nasional
Indonesia (KONI) Kabupaten Karawang Masa Bakti 2025-2029,dengan susunan sebagaimana tercantum dalam lampiran dan lampiran tersebut merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Surat Keputusan ini.
KEDUA:
Menugaskan kepada pengurus sebagaimana dimaksud pada
ketetapan “Pertama” di atas untuk melaksanakan tugas organisasi
sesuai dengan tugas dan fungsinya dengan penuh rasa tanggung jawab.
KETIGA:
Apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam Surat
Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.
KEEMPAT:
Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan berakhir
sampai dengan bulan April 2029.
Sementara itu Ketua KONI Karawang terpilih Joyo Wiroso ketika di konfirmasi SK KONI Jawa Barat untuk kepengurusan KONI Karawang yang sudah keluar dan untuk agenda pelantikan kapan, dengan singkat menjawab bahwa akan secepatnya digelar.
“Secepatnya,..”ungkap Joyo.
Namun ketika ditanya apakah SK tersebut sudah fix, Joyo tidak meresponnya hingga berita ini diterbitkan.
Adapun sebagai lampiran diketahui didalam SK tersebut tercantum Susunan Personalia Kepengurusan KONI Kabupaten Karawang Masa Bakti 2025 – 2029, sebagai berikut:
Pelindung
1. Bupati Karawang
2. Ketua DPRD Kabupaten Karawang
3. Kapolres Karawang
4. Dandim 0604 Kabupaten Karawang
5. Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Karawang
6. Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Karawang
Dewan Penasehat
1. H. Masdani
2. Drs. Dadang S. Muchtar
3. Asep Aang Rahmatullah, S.STP., M.P.
4. Samser Affandi Gultom, S.T.
5. H. Ishaq Robin, S.H., M.Si.
6. Bambang Maryono, S.T.
7. H. Hendra Gunawan
PENGURUS
Ketua Umum : Wiroso, S.T.
Ketua Harian : Arnold Silalahi, S.Pd.
WakiI Ketua I : Dona Romdona, S.Pd.
Wakil Ketua II : Alia Maediana, S.Pd., M.Pd.
Wakil Ketua III : Agus Darmawan, S.E., M.M.
Wakil Ketua IV : Taryadi, S.E
Sekretaris Umum : Sutrisna, S.P.
Wakil Sekretaris I : Abdul Azis, S.E.
Wakil Sekretaris II : Adhytian Nugraha, M.Pd.
Wakil Sekretaris III : Muhammad Sulton, S.Pd.
Wakil Sekretaris IV : Guntar Mahardika, S.M., M.M.
Bendahara Umum : Drs. H. Asep Hazar, M.Sc.
Wakil Bendahara I : Suryana, S.E.
Wakil Bendahara II : Triani Fitriatin, S.Pd.
Wakil Bendahara III : Ahmad Zulfikar, S.H.
Wakil Bendahara IV : Yakub Fauzi, S.Pd.
Badan Audit Internal : Taopik Maulana, S.E., M.M.
1. Fauzi Purwendi, S.H.
2. H. Dian Kurnia S.H.
3. Dhiky Hartanto, S.E.
Bidang-Bidang
Bidang Organisasi
Ketua: Heru Slana Muslim, S.P.
Anggota: A Bajuri, Azka Anom Pranamanik, S.I.Kom
Bidang Hukum dan Advokasi
Ketua: Brondiater Silalahi, S.H.
Anggota: Jayusman, Tigor Sitnjak
Bidang Data dan Informasi
Ketua: Nurbani Wibowo, S.Ds.
Anggota: Abdul Fauzi Yusup, S.Pd,
Abdurrohman
Bidang Prestasi
Ketua:Dr.Dhika Bayu Mahardika, S.Pd.,M.Pd.Anggota: Dr. Ahmad Dimyati, S.Pd., M.Pd.
Azizil Hakim, S.Pd.
Bidang Penelitian dan Renstra
Ketua: Dr. Ruslan Abdul Ghani, S.Pd., M.Pd.
Anggota: Irfan Zinat, S.Pd., M.Pd. Tedy Purbangkara Wiryo, S.Pd., M.Pd., AIFO
Bidang Pengembangan SDM
Ketua: Adhyitan Nugraha, M.Pd.
Anggota:Yogha Zulvian Iskandar, S.Pd.,M.d.
I Dewa Gede Doni Setiana, S.Pd.
Bidang Pengadaan dan Aset
Ketua: Rudi Maulana, S.T.
Anggota: Hary Bagia Gumilar, S.E.
Abdul Mughni
Bidang Umum Pemeliharaan dan Perawatan
Ketua: Yogi Anggrahwan, S.T.
Anggota: Dadan Suhendarsah
Muji Slamet
Bidang Hubungan Antar Lembaga
Ketua: Fahmi Rukmana, S.E.
Anggota: Mahesa Agni, S.H, Suherno, S.Pd.
Bidang Media dan Publikasi
Ketua : M. Ali Humaini, S.H.
Anggota : Nofiyan Sofiyandi, S.Sos,
Gusti Sevta Gumilar, Mochammad Dwi Rizky
Bidang Promosi dan Kerjasama
Ketua: Rizky Nugraha Ramdhan, S.T., M.T.
Anggota: Irwan Setiawan, Novi Nur Agustianti, M.Pd, Eka Permana, S.T.
Dari nama-nama tersebut, JabarNet.com akan terus memantau perkembangan dan mempublikasikan daftar lengkap pengurus segera setelah diterima, apakah akan ada revisi atau kah tidak
Apabila ada salah penulisan didalam struktur kami siap merevisi.