Karawang

Petaka Limbah Pertamina : Giliran Mangrove Terancam

Deretan tanaman bakau di pesisir Pantai Cemarajaya, Kecamatan Cibuaya, Karawang, tampak rusak.

KARAWANG, – Dampak limbah minyak mentah Pertamina makin meluas. Kini, giliran mangrove (tanaman bakau) di pesisir Pantura Karawang terancam mati. Padahal, tanaman tersebut juga merupakan penahan abrasi dan habitat ikan.

Deretan tanaman bakau di pesisir Pantai Cemarajaya, Kecamatan Cibuaya, Karawang, tampak rusak. Bahkan tak sedikit yang mengalami layu dan mati. Padahal, tanaman tersebut baru ditanam satu tahun lalu.

“Sekarang begini kondisinya, rusak, bahkan tak sedikit yang mati. Ini akibat limbah minyak mentah,” ujar Nakim, warga setempat.

Meski demikian, para pekerja dan warga terus membersihkan sebaran limbah minyak mentah yang ada di lokasi pohon bakau.

“Kemungkinan besar pohon-pohon bakau tersebut tidak akan terselamatkan,” kata Nakim(crl/hs).

 

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *