KARAWANG, JabarNet.com- Dinas Lingkungan Hidup ( DLH) Kabupaten Karawang mengebut mega proyek tugu The taman Interchange Karawang Barat, progres pengerjaan baru selesai 75 persen.
Sebelumnya proyek tersebut tahap pertama telah diselesaikan dan akan dilanjut ke tahap kedua setelah masa pemeliharaan selesai.
Ditargetkan selesai diakhir tahun 2023, tetapi karena ada penyesuaian spesifikasi pengerjaan akhirnya DLH Karawang menargetkan rampung dibulan maret tahun 2024.
Diketahui anggaran yang digelontorkan untuk proyek taman Interchange Karawang Barat sebesar 7,8 Milliar, tahap pertama 1,8 Milliar dan tahap kedua direncanakan dianggarkan 6 Milliar.
” Progres pekerjaan saat ini baru 75 persen, target penyelesaian sampai rangka struktur utama dan selubung bingkai luar, sebenarnya kalau awalnya sih tahun 2023 ini selesai , namun karena ada penyesuaian spesifisikasi yang sudah dikonsultasikan ke pihak konsultan Summarecon, dan akan diputuskan minggu depan oleh pihak konsultan sekaligus meninjau lokasi dan mengevaluasi, kita nggak berani dan memutuskan karena yang merencanakan mereka,” ungkap Dede Pramiadi Kepala Bidang PPKH (Pengendalian Pencemaran dan Keanekaragaman Hayati) pada DLHK Kabupaten Karawang, rabu (15/11/2023).

” untuk target selesai saya yakin dibulan Maret 2024 selesai semuanya, mudah-mudahan tidak ada hambatan dimusim penghujan,” katanya.

Namun demikian kata Dede, tugu the Windows Taman Interchange Karawang yang sedang dibangun besar harapan ada Icon baru sebagai simbol kemajuan kota Karawang.
” Harapannya tentu ini bisa menjadi kebanggaan masyarakat Karawang, karena konsep bentuk Scafternya merujuk ke the Window, The Window itu cuma ada satu di Paris, kedua Dubai frame dan ketiga di Karawang,” terangnya.

” Dan terakhir mohon kerjasamanya untuk bersama-sama merawat,” tandasnya. ( Wan)