Garut

Kemeriahan Karnaval HUT RI di Kecamatan Malangbong, Warga Pake Kostum Unik dan Bawa Hasil Bumi

Foto terlihat kemeriahan Karnaval HUT RI di Kecamatan Malangbong, Warga memakai Kostum Unik dan Bawa Hasil Bumi sambil berjalan kaki sejauh empat kilo meter lebih, mereka menggunakan kostum unik, mulai dari pejuang kemerdekaan hingga kostum yang menyeramkan.

GARUT, – Sambut peringatan proklamasi kemerdekaan Republika Indonesia BBM ke 74, ribuan warga Kecamatan Malangbong Kabupaten Garut Jawa Barat, menggelar pawai arak-arakan dan berkumpul di alun-alun malangbong.

Selain menggunakan pakaian unik, sejumlah warga membawa hasil bumi untuk di arak.

Lebih dari 20 ribu warga dari 24 Desa antusias mengikuti karnaval ini.

Sambil berjalan kaki sejauh empat kilo meter lebih, mereka menggunakan kostum unik, mulai dari pejuang kemerdekaan hingga kostum yang menyeramkan.

Selain menggunakan kostum unik sejumlah warga juga membawa makanan khas kampung masing-masing serta hasil bumi dengan cara di arak.

Kepala Desa Sukajaya Idris mengatakan untuk perayaan HUT Kemerdekaan RI tahun ini lebih meriah di banding tahun sebelumnya yang sempat beberapa tahun tidak ada perayaan seperti ini.

Karnaval perayaan HUT RI di gelar warga lebih awal, selain memacu semangat nasionalisme, perayaan lebih awal di aggap lebih efektif, serta tidak mengganggu jalannya upacara pada saat tanggal 17 nanti,”ucapnya.

Setiap peserta arak-arakan dari masing-masing Desa di wajibkan melintasi panggung utama.

Selain menunjukan kreasi seni masing-masing mereka juga mendapat penilaian juri, dimana pemenangnya akan di umumkan di puncak acara pada 17 agustus nanti(Andr).

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *