DaerahJawa Barat

Apresiasi Inisiatif Warga, Sekda Acep Hadiri Peresmian Gerbang Perum Prima Sukaharja


KARAWANG, JabarNet.com- Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kabupaten Karawang mengapresiasi insiatif warga yang telah bergotong-royong membangun gerbang Perum Prima Sukaharja.

Hal tersebut diungkapkan Sekda Karawang drs. Acep Jamhuri yang juga merupakan warga Perum Prima Sukaharja atau yang dikenal Perum Pemda saat memberikan sambutan dalam agenda peresmian gerbang Perum Prima Sukharja, yang beralamat di Dusun ulekan Desa Sukaharja, Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang.

” Kegiatan peresmian gerbang Perum Prima Sukaharja ini bentuk tasyakur bini’mah walaupun memang untuk yang hadir di batasi, dan sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada panitia dengan terlaksananya pembangunan gerbang perum tentunya sebagai wujud kebersamaan warga dalam bergotong-royong,” Ungkap Sekda Acep, Selasa (22/2/2022).

Sehingga menurut Sekda Acep, apapun yang dikerjakan secara gotong-royong akan tercipta kekompakan dan kebersamaan antar warga.

” Nah nanti kedepannya pak RW, RT, dan para tokoh disini bagaimana bisa membangun kebersamaan antar semua warga, jangan hanya dengan warga Perum saja, apalagi menjadi eklusif karena ada gerbang yang sudah dibangun,” Kata Sekda Acep.

Selain itu Sekda juga mengajak bagaimana bisa menggerakan warga ikut berperan aktif dalam pembangunan.

” agar permasalahan-permasalah yang terjadi diruang lingkup warga bisa diatasi bersama-sama, misalnya masalah kemiskinan, masalah kenakalan remaja, masalah kesehatan, nah disitulah bagaiamana bisa menggerakan warga tidak hanya kegiatan ini saja, semua harus diajak bersama-sama dalam pembangunan, kekompakan, kebersamaan, serta Gotong-royong adalah kunci sukses pembangunan,” Ucapnya.

Diakhir sambutan, sebagai pejabat Pemkab Karawang, Sekda Acep mengingatkan agar senantiasa masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

” Ibu-ibu bapak-bapak yang hadir diacara peresmian perlu diketahui pandemi masih ada, apalagi adanya kasus varian baru Omicron, maka disini perlu hati-hati dan mari menjaga kesehatan,” Tutupnya.

Dalam kegiatan peresmian turut dihadiri Rw 02, RW 03, RW 08, kadus 2, Tokoh Masyarakat, staf Pemerintahan desa Sukaharja, beserta masyarakat.

Ditempat yang sama ketua Ketua RW 08 H. Ihrom mengucapkan rasa syukur telah berdirinya Gerbang Perum Prima Sukaharja berkat kebersamaan dan gotong-royong warga.

” Alhamdulillah gerbang Perum ini sudah berdiri berkat kekompakan warga, dan saya ucapkan terima kasih kepada donatur yang telah memberikan sumbangsihnya, sehingga apa yang diharapkan pembangunan gerbang bisa terwujud, Insya Allah kegiatan ini menjadi keberkahan untuk kita semua,” Singkatnya.(Wan)

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *