DaerahJawa Barat

30 Produk Olahan Ikan Jadi Daya Tarik Makanan Khas Kabupaten Karawang


KARAWANG, JabarNet.com- Dinas Perikanan Kabupaten Karawang, mengembangkan hasil olahan ikan menjadi suatu kemasan menarik yang bisa dipasarkan.

Tentunya olahan ikan menjadi daya tarik tersendiri, yang dikelola dan di produksi para UMKM Karawang, khususnya masyarakat perikanan.

Seperti halnya diungkapkan Kepala Bidang pemberdayaan masyarakat perikanan di Dinas Perikanan Karawang Dadan Danny mengatakan, pada prinsipnya pihaknya selalu membina dan meningkatkan taraf hidup masyarakat perikanan.

” Banyak yang di kembangkan para masyarakat perikanan, untuk membuat suatu produk yang memiliki daya jual yang tinggi.”tambahnya

Hal ini Dinas Perikanan bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, dan Dinas kesehatan dalam perkembangan produk olahan ikan.

“Alhamdullilah produk olahan ikan dari dinas perikanan total sekitar 30 produk yang berhasil di kemas sampai izin dan yang telah di kembangkan sampai proses perizinan yaitu 3 produk setiap tahunnya.”ujarnya

Produksi olahan hasil perikanan tersebut yaitu, Bolu Kijing dari Rumput Laut, Terasi, Himego Fish, Bandeng Juara, Bapuk (bandeng gepuk) dan masih banyak yang lainnya.

Karena tujuannya agar meningkatkan nilai tambah produksi perikanan serta meningkatkan daya saing produk perikanan yang mandiri.

” Sasaran capaiannya target produksi olahan hasil perikanan dengan optimalisasi pengelolaan dan pemasaran produksi perikanan, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat pesisir.”ujarnya.(YM)

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *