KARAWANG,JabarNet.com- Viral sosok wanita berjilbab hitam didampingi dua orang wanita salahsatunya menggunakan jaket paslon mengaku sebagai Camat Purwasari sudah cuti dari kegiatan Pemerintahan sehingga bisa kampanye dukung paslon.
Di video berdurasi 00.59 terlihat warga lain dibelakangnya, si perempuan berjilbab hitam mengaku timses pasangan H.Aep-Maslani dan mengajak mencoblos nomor 2.
“Saya sudah cuti, jadi bebas dari kegiatan pemerintahan, karena saya timsesnya bapak H.Aep-Maslani jadi saya sudah bebas berkampanye,”ungkap si Perempuan.
“Jadi jangan salah kalau misalkan ada selintingan diluar kok bu Camat Purwasari bisa berkampanye, bisa karena saya sudah mengambil cuti dari 2 bulan yang lalu sampai 23 November ini saya masih bisa berkampanye,”ujar siperempuan mengaku Camat Purwasari.
“Hidup bu Camat”teriak wanita disampingnya.
Tak sampai disitu, siperempuan berjilbab hitam menyebut nanti tanggal 24 November sudah masuk kandang lagi, masuk pemda.
“Dan sudah masuk Pemda, dan sudah berkegiatan lagi di Kecamatan, sekarang masih bisa berkampanye dan jangan lupa coblos nomor 2, coblos nomor 2 yang berpeci 2, ingat yang berkerudung merah jangan dicoblos,” kata si perempuan.
Sementara itu Sekretaris Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Gerry S Samrodi ketika dikonfirmasi menyebut Camat Purwasari yaitu Pak Muhana, dan tidak ada ASN yang mengusulkan cuti kampanye.
“Camat purwasari? Camat Purwasari mah Muhana ath, itu siapa,” tulis Gerry saat dikonfirmasi via ponselnya, Selasa 12 November 2024.
“Teu aya nu ngusulkeun cuti kampanye ASN mah (tidak ada yang ngusulin cuti kampanye ASN mah)”tutup Gerry.