DaerahJawa Barat

Nasib Ketua Kadin Jabar Tatan Priya Sudjana Kandas di Musprovlub Purwakarta


Purwakarta, JabarNet.com – Polemik kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Jawa Barat periode 2019-2024 yang dinahkodai Tatan Priya Sudjana, sudah cukup lama mencuat. dampaknya atas desakan sebanyak 17 Kadin Kabupaten dan 13 Anggota luar biasa se Jawabarat, akhirnya Kadin Indonesia menyetujui digelarnya Musyawarah Provinsi Luar biasa (Musprovlub) di Hotel Plaza Kota Bukit Indah Kabupaten Purwakarta, Kamis (10/09/20).

Momentum itu pula yang mengakhiri kepemimpinan Tatan sebagai Ketua Kadin Jabar, karena tidak hadirnya dia untuk menyampaikan persoalan dan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) kepada peserta Musprovlub.

Maka untuk mengisi kekosongan, Musprovlub tersebut sepakat memilih dan menetapkan serta melantik Cucu Suntara sebagai Pergantian Antar Waktu (PAW) sampai akhir masa jabatan di tahun 2024.

“Saudara Tatan sudah memberikan konfirmasi kepada kami, bahwa ia tidak dapat hadir dalam Musprovlub,” ujar Ketua Kompartemen Kadin Indonesia Ali Said usai melantik Cucu.(Baca Juga:Beredar SK Pembekuan Kadin Karawang, Fadludin : Karena Kita Jadi Panitia Musprovlub Kadin Jabar

Dijelaskan Ali Sahid, tidak hadirnya Tatan dalam Musprovlub, dipastikan penyampaian LPJ tidak dapat dilakukan itu secara otomatis LPJ ditolak dan mandat dari peserta juga dicabut.

Sementara untuk mengisi kekosongan jabatan Ketua di Kadin Jabar, sesuai ketentuan AD ART, dilanjutkan pemilihan calon Ketua yang akan menggantikan Tatan, namun karena yang mengajukan sebagai calon kandidat hanya Cucu maka ditetapkanlah ia sebagai Ketua Kadin Jawa Barat Periode 2019-2024 secara aklamasi, serta ditegaskan Ali Said atas terpilihnya Cucu sebagai pergantian antar waktu sah secara aturan kerena ditempuh melalui mekanisme musyawarah.

“Dalam hal ini Kadin Indonesia bertindak sebagai wasit atau juri bukan pemain, terpilihnya Cucu adalah mutlak hasil musyawarah,” tegas Ali.

Ditambahkan Ali Sahid mengatakan, kegaduhan didalam organisasi merupakan dinamika yang biasa terjadi, maka ia berpesan agar Ketua terpilih dapat merangkul semuanya untuk meredam suasana.

“Kadin Indonesia senantiasa akan menenangkan kegaduhan, maka kami berpesan agar Cucu dapat merangkul semuanya, agar tidak terjadi kegaduhan apalagi menciptakan konflik baru,” tandasnya.

Sementara didalam pidatonya, Ketua Kadin Jawabarat PAW Periode 2019-2024 Cucu Suntara berjanji akan bebuat yang terbaik untuk Kadin Jawabarat dan menjadikannya rumah bersama bagi pengusaha besar maupun pengusaha kecil.

“Kadin dan Asosiasi merupakan mitra strategis Pemerintah, maka dari itu mari kita memberikan manfaat untuk pemerintah dan masyarakat,” katanya. (red)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *