DaerahJawa Barat

Mantapkan Pilihanmu Karawang Memilih Pemimpin, Catat! Ini Visi-Misi Pasangan Acep-Gina dan H.Aep-Maslani

KARAWANG, JabarNet.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang telah mengumumkan Visi-Misi pasangan nomor urut 1 Acep Jamhuri-Gina Fadlia dan Nomor urut 2 H.Aep Saepulloh- H. Maslani calon Bupati-Wakil Bupati Karawang untuk Pilkada 2024.

Komisioner KPU Karawang Putra Muhammad Wifdi Kamal menyampaikan,pada prinsipnya Visi-Misi, dan Program merupakan salah satu persyaratan yang harus disampaikan pasangan calon ketika mendaftar ke KPU bersama persyaratan lainnya.

” Hal tersebut sesuai dengan aturan yang tertuang dalam PKPU 8 Tahun 2024 tentang Pencalon, sebagaimana secara jelas tertuang pada Pasal 13, Pasal 20, dan Pasal 102,” ungkap Putra, kepada JabarNet.com, Selasa (1/10/2024).

Putra menjelaskan, Visi-Misi dan Program yang disampaikan oleh masing-masing pasangan calon juga sudah selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD).

” Karena telah ditelaah oleh tim dari Bappeda yang tergabung dalam Pokja Pencalonan yang dibentuk oleh KPU,” terangnya.

Lebih lanjut Putra mengatakan, dengan telah diumumkannya masyarakat bisa menjadikan Visi- Misi dan program yang dimiliki setiap paslon sebagai gambaran dalam memberikan dukungan.

” Dan menentukan pilihannya saat datang ke TPS pada tanggal 27 November 2024 nanti,” pungkasnya.

Adapun untuk diketahui masyarakat Kabupaten Karawang, catat dan simak Visi-Misi kedua Pasangangan Calon Bupati-Wakil Bupati Karawang, Sebagai Berikut:

Pasangan Nomor urut 1, Acep Jamhuri-Gina Fadlia Swara

Partai Pengusul: Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Golkar, PAN, PPP, Partai Garuda, Partai Hanura, PKN, Partai Buruh, Partai Gelora, PSI, dan PBB.

Visi:
KARAWANG MAJU BERSAMA MENUJU JAYA, MULYA, TANGGUH

Misi:
1. Mewujudkan Pertumbuhan ekonomi daerah yang merata, berkeadilan, berkelanjutan, dan berdaya saing tinggi.

2. Mewujudkan inovasi kebijakan dan program dalam tata kelola Pemerintahan yang bersih, efektif, dan melayani untuk mengatasi permaslahan disegala bidang.

3. Mewujudkan kolaborasi para pihak (stakeholder) dan sinergi antara Pemerintah Kabupaten, Pemerintah Provinsi dan Pemerintah pusat.

4. Mewujdkan keadilan dan kesejahteraan sosial terhadap pemerataan pembangunan, kualitas Sumber Daya Manusia, akses lapangan kerja, dan manfaat ekonomi.

Pasangan Nomor urut 2, H.Aep Syaepulloh-H.Maslani

Partai Pengusul: Partai Nasdem, Partai PKS, Partai PDI-P, PKB, dan Perindo.

Visi
KARAWANG MAJU UNTUK SEMUA

Misi:
1.Membangun SDM yang adaptif dan berkarakter.

2. Mendorong sarana prasarana pelayanan dasar yang inklusif dan infrasrtuktur wilayah yang terintegrasi.

3. Mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal serta iklim investasi yang ramah dan kondusif.

4. Mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

5. Mencipatakan tata kelola Pemerintahan guna mendukung pelayanan publik yang inovatif.

Shares:

Related Posts