Jawa BaratKarawang

Launching Program Citarum Harum Se-Karawang : Akan di Buka di Alun – Alun Karawang

Foto Saat Komandan Kompi Sektor 19  Lakukan Pembersihan di Area Bantaran Sungai Citarum dan Pembersihan Mulai Merambah ke Kewilayah Alun – alun Kota Karawang.

KARAWANG, – Komandan Kompi Sektor 19 terus lakukan pembersihan di area bantaran sungai citarum, Kini pembersihan mulai merambah ke kewilayah Alun – alun Kota Karawang, dengan di bantu Polisi Satuan Pamong Praja membongkar kios tenda – tenda yang berada di kawasan alun – alun Karawang, Senin (25/2/19).

Dengan akan di adakannya peresmian program Citarum Harum se-Kabupaten Karawang, Pemerintah Daerah Kabupaten Karawang, melalui Satuan Polisi Pamong Praja membongkar tenda – tenda yang berada di lokasi alun – alun kota karawang.

Komandan Kompi Citarum Satgas Harum Sektor 19 Beneam Hulu mengatakan kepada kutipan.co.id senin (25/2/19),” kegiatan pembersihan hari ini diantaranya kami besok akan menyambut kegiatan peresmian program Citarum Harum se-Kabupaten Karawang di Alun – alun Karawang ini.
 
“Besok rencanya akan di gelar pembukaan program Citarum Harum diseluruh Kabupaten Karawang yang bertempat di Alun – alun Karawang,”ungkapnya.

Ia juga mengatakan,” kegiatan tersebut rencananya akan di hadiri Gubernur Jawa Barat, Panglima Kodam Jawa Barat, Kapolda Jawa Barat serta para pimpinan Muspida Kabupaten Karawang,

“Selain itu kami dari Satgas Citarum Harum sendiri mulai dari sektor 17, 18, 19 akan terus mengawal program citarum harum ini yang memang sudah menjadi program pemerintah pusat.

Jadi dalam kegiatan pembersihan di alun – alun ini kami dari Satgas Citarum Harum sektor 19 hanya bertugas mengawal persiapan kegiatan yang akan di gelar besok hari, untuk penertiban pedagang sendiri itu dilakukan oleh pihak Sat Pol PP Karawang,” berharap agar nanti dengan datangnya para petinggi pemerintah, acara tersebut tidak terlihat kumuh dan acak – acakan,” jelasnya.

Ia pun mengatakan,” untuk persiapan kami sudah di lakukan dari jauh – jauh hari, seperti halnya untuk pembersihan bantaran sungai citarum dari sampah dan limbah – limbah perusahaan yang ada di Kabupaten Karawang.

“Selain pembersihan bantaran sungai citarum, kami juga sudah melakukan penanaman pohon di beberapa daerah bantaran sungai citarum tersebut,” bebernya.

Rencananya selain pembersihan dan penataan kota yang di lakukan di lokasi area Alun – alun Karawang ini, besok juga kami akan tertibkan para pedagang kaki lima yang berada di area pasar baru karawang, agar pada saat proses acara peresmian tersebut Kota Karawang sendiri terlihat rapih dan bersih,” pungkasnya.(wan).

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *