Jawa BaratKarawang

Komsos Gencar di Lakukan Personil Kodim 0604 Karawang Kepada Masyarakat

KARAWANG, – Personil Kodim 0604 Karawang dari Empat (5) Koramil yaitu, Koramil 0409 Telagasari Koramil 0402 Batujaya, Koramil 0403 Rawamerta, Koramil 0404 Rengasdengklok, serta Koramil 0405 Pedes, pada Senin (04/01/19) lakukan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan para Tokoh dan aparat Kecamatan dan Desa membahas tentang Kondusifitas Wilayah masing – masing.

Babinsa Serma Hendra Mustika, Serka Asep jaja, Sertu Supomo dan Serda Tuparjo.
Masing-masing Babinsa koramil 0409/Telagasari. Melaksanakan Komsos membahas penting nya lingkungan agar warga masyarakat selalu menciptakan suasana tertib,aman dan damai dilingkungan desa nya masing-masing. Terlebih menjelang pilpres yang mana beda pilihan bukan suatu permasalahan tetap beda pilihan itulah Demokrasi. Maka wajib hukum nya warga masyarakat untuk menciptakan suasana yg slalu kondusif disetiap pelosok Desa khusus nya wilayah koramil 0408/Telagasari.

Babinsa Desa Sumur Laban, Kecamatan Tirtajaya, Serka Sugiyanto yang merupakan Anggota Koramil 0402 Batujaya mengatakan kegiatan Komsos ini merupakan salah satu cara untuk berkomunikasi dengan masyarakat terkait Kondusifitas Wilayah, apalagi akhir – akhir ini Kabupaten Karawang, khususnya Daerah pesisir beberapa kali sudah terkena bencana alam, kita harus tetap selalu waspada.

Sementara itu Babinsa dari Dua Koramil, yaitu Koramil 0404 Rengasdengklok dan Koramil 0405 Pedes, Sertu Karna dan Serka Dadang Wawang juga sama melakukan kegiatan Komunikasi Sosial dengan masyarakat, terutama para Tokoh da Aparat Pemerintahan membahas tentang Kondusifitas Wilayah menjelang pelaksanaan Pemilu Bulan April 2019 mendatang.

Hal serupa juga dilakukan di Wilayah Koramil 0403 Rawamerta, Babinsa Desa Balongsari, Kecamatan Rawamerta, Sertu Yahrim, dirinya mengatakan kegiatan Komsos ini memang agenda rutin yang dilakukan oleh setiap Anggota TNI, karena merupakan salah satu cara untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, agar tercipta keharmonisan antara TNI dengan masyarakat, tuturnya. (Renz)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *