KARAWANG, JabarNet.com- PT. Sakae Riken Indonesia (PT. SRI) menggelar pertandingan Futsal & Badminton dalam rangkaian acara Sport Event 2022.
Sport Even 2022 yang digelar bertajuk, “Burn Your Spirit, Show Your Sportivity, Be A Winner”, berlangsung di Sport Center Wonderland – Galuh Mas. Sabtu (10/9/22).
Kegiatan Sport Event PT. SRI dilangsungkan selama 2 pekan, mulai dari tanggal 5 – 16 September 2022.
Selain pertandingan Futsal dan Badminton, Sport Event 2022 ada beberapa pertandingan yang dilombakan diantaranya,Tarik Tambang, Senam Taiso,Tenis Meja,dan E- Sport.
ketua panitia Sport Event PT.SRI Firdaus menyampaikan, sebelum pertandingan dimulai pihaknya meminta agar peserta selalu menjaga sportivitas dalam bertanding, karena dalam Sport Event ini bukan pemenang yang dicari namun membangun sebuah tim yang kompak.
“Mudah-mudahan untuk tahun berikutnya bisa terlaksana kembali untuk kegiatan seperti ini & Sport Event bisa berjalan dengan lancar, tidak ada yang cidera dan terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan”.Ucap Firdaus.
Sementara, turut hadir Lukman perwakilan management PT. SRI, ia mengatakan kegiatan sport event sempat vacum karena pandemi.
” mudah- mudahan kali ini menjadi pembuka sport dan seterusnya” Kata Lukman.
Lukman berharap Sport Even yang digelar bisa menjadi ajang silaturahmi antar Departemen.
” acara Sport Event dibuat untuk ajang silaturahmi untuk kita semua, karena mungkin di pekerjaan ada selisih paham antar departemen, Jadi Sakae Riken bukan molding, plating, assembly, maupun office, namun Sakae Riken adalah alur proses seluruhnya agar bisa membuat Sakae Riken lebih baik dan maju,” Terangnya.
Lukman juga mengatakan Tujuan Sport event untuk meningkatkan kerjasama dan kolaborasi, tetap semangat serta mencintai pekerjaan di perusahaan.
” mudah-mudahan dengan euforia yang begitu luar biasa. Tapi semangat ini jangan sampai melupakan kita bahwa acara ini adalah acara have fun dan selalu jaga sportivitas & komunikasi, jangan sampai kegiatan ini menambah kegontokan (Perselisihan) antar departemen, jika terjadi saya yakin kegiatan sport event tahun depan sudah tidak ada lagi”, Tutupnya. (Mar).