SUBANG, – Peristiwa langka kembali terjadi di wilayah Subang Selatan, Kali ini sekor macan dikabarkan turun gunung dan masuk ke pemukiman warga di Kampung Cimalingping, Desa Sindang Sari, Kecamatan Kasomalang, Subang, Sabtu (1/6/2019).
Akibat kejadian itu, membuat warga kampung geger dan memburu macan yang berada disekitar mereka. Warga berhamburan untuk memburu macan yang masuk ke pemukiman mereka.
Dengan membawa alat seadanya warga terlihat bersiaga untuk menangkap macan yang berlari kencang menghindari kepungan warga.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, macan yang diduga dari hutan ini ditemukan oleh warga sekitar pukul 07.00 WIB.
Karena ukurannya yang cukup besar, warga setempat pun sempat ketakutan, dan memburu macan tersebut dengan alat seadanya, dari mulai bambu, golok, dan lainnya.
Danramil Jalancagak Kapten Inf Supriyono, membenarkan hal tersebut, bahwa ada macan yang berkeliaran di perkampungan warga di Kampung Cimalingping, Desa Sindang Sari, Kecamatan Kasomalang, yang membuat takut warga.
Saat melakukan pengejaran oleh TNI/Polri dibantu puluhan warga, macan ini malah masuk ke dalam rumah warga melalui pintu jendela
“Saat ini kita masih berkumpul, menunggu bantuan dari pihak BPBD Subang. Karena bingung mau melakukan apa?”ucap Danrami.
Walaupun jumlah warga banyak, namun dengan adanya macam masuk ke pemukiman membaut masyarakat ketakutan, mengingat macan yang masuk ke pemukiman ukurannya besar.
“Yang pasti warga masih ketakutan,” tutupnya