DaerahJawa Barat

Ciptakan Generasi Al-qur’an, TKQ Al-Fitrah Karangsinom dibuka


KARAWANG, JabarNet com- Di hari Anak Nasional (HAN) 2021 bertepatan pada tanggal 23 Juli 2021 Taman Kanak Qur’an (TKQ) Al-fitrah didesa Karangsinom Kecamatan Tirtamulya Kabupaten Karawang resmi dibuka.

Kepala Sekolah dan juga pendiri Yayasan TKQ Al-Fitrah Ahmad Jauhari mengatakan, awal mula tujuan dibukanya TKQ Al- Fitrah ini untuk mencerdaskan anak-anak lingkungan desa akan pemahaman baca tulis alqur’an.

” saya dulu memang pernah mengajar disalahsatu sekolah hampir 5 tahun, nah dari sanalah saya bertekad untuk mengembangkan pendidikan kepada anak-anak khususnya dilingkungan desa, setidaknya bisa bermanfaat buat masyarakat” Ungkap Jauhari Kepada JabarNet com, Jum’at (23/7/21).

Menurut Jauhari, meskipun untuk pembelajaran anak-anak saat ini masih menggunakan aula mushola, namun tak mengurangi semangat untuk mendidik generasi al-qur’an.

” Alhamdullilah siswa anak usia dini yang telah mendaftar sebanyak 20 orang dari warga sekitar, saya hanya berkeinginan bagaimana anak-anak usia dini bisa memahami baca tulis alqur’an,” Kata Jauhari penuh rasa syukur.

Lebih dari itu, Jauhari juga mengatakan untuk biaya pendidikan tidak terlalu ditarget, apalagi dikhususkan untuk yang tidak mampu Yatim-Piatu gratis.

” Untuk biaya kami tidak menarget, yang penting anak-anak mau belajar baca tulis alqur’an, dan bagi anak-anak yatim piatu tidak dipungut biaya,” Jelas Jauhari.

Tak lupa Jauhari meminta do’a dan restu kepada semua masyarakat atas terselenggaranya pendidikan TKQ Al-fitrah, semoga bisa bermanfaat bagi anak bangsa.

” Saya selaku Kepala Sekolah dan Pendiri mohon do’a restu kepada masyarakat dan pemerintah daerah serta pemerintah desa atas pendidikan TKQ Alfitrah yang kami dirikan, semoga bermanfaat untuk generasi alqur’an yang madani,” Harapnya.

Selain itu, untuk pendidikan dimasa pandemi Covid-19 metode pembelajaran tetap mematuhi protokol kesehatan apa yang telah menjadi anjuran pemerintah.

“Kita tetap patuhi protokol kesehatan apa yang telah dianjurkan Pemerintah, baik mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak, tentunya agar terhindar dari Covid-19, belajar tetap sehat,” Pungkasnya, (Wan)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *