DaerahJawa Barat

Camat Se-Kabupaten Karawang agar Sosialisasikan Debat Pilkada, Masyarakat Diminta Hindari Pemicu Konflik

KARAWANG,JabarNet.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang mengeluarkan surat himbauan kepada Camat Se-Kabupaten Karawang agar mensosialisasikan informasi tahapan debat publik kepada masyarakat di wilayah masing-masing.

Surat dengan Nomor 200-2-6/5541/Tapem menindaklanjuti hasil Rapat Koordinasi dengan Forkopimda Kabupaten Karawang pada hari Jumat tanggal 8 November 2024 di Gedung Singaperbangsa Lantai 3, serta tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Karawang Tahun 2024.

Plt Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Pemkab Karawang Drs Wawan Setiawan.NK.MM menyampaikan, pelaksanaan debat publik yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 9 November 2024 pukul 19.30 di Metro TV. Debat publik merupakan salah satu tahapan penting dalam memberikan informasi yang seimbang mengenai visi, misi, dan program kerja para calon kepada masyarakat.

” Atas dasar tersebut, Kami menghimbau kepada seluruh Camat yang pertama agar
mensosialisasikan informasi tahapan debat publik kepada masyarakat di wilayah masing-masing, sehingga masyarakat dapat mengikuti dan memahami program kerja yang ditawarkan oleh calon kepala daerah,” ungkap Wawan Setiawan, Jum’at 8 November 2024.

lanjut Wawan, yang kedua agar Camat mendorong partisipasi masyarakat secara aktif, terutama dalam memahami isi debat publik secara objektif, demi terciptanya pemilihan yang cerdas dan bijaksana.

“Yang ketiga mengupayakan ketertiban dan keamanan di lingkungan wilayah masing-masing selama pelaksanaan tahapan debat publik, bekerja sama dengan pihak keamanan setempat,”katanya.

Kemudian yang keempat mengimbau masyarakat melalui para Kepala Desa untuk menjaga kedamaian dan ketertiban.

“Menghindari kegiatan yang dapat memicu konflik atau ketegangan antar kelompok pendukung, serta menolak segala bentuk provokasi yang bersifat memecah belah,”pungkasnya.

Shares:

Related Posts