Karawang, JabarNet.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melaksanakan upacara menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Damkar yang ke 101, Kamis (12/03/20).
Menurut pantauan JabarNet.com upacara yang digelar dihalaman plaza Pemda Karawang dipimpin langsung Bupati Kabupaten Karawang Cellica Nurrahadiana.
Turut hadir dalam helaran Kajari Karawang Rohayati. SH. MH, Dandim 0604 Karawang, Kabag op polres Karawang Kompol Iskandar, serta seluruh SKPD se Kabupaten Karawang.
Mengambil tema “Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Yang Unggul Guna Terwujudnya Perlindungan Masyarakat Menuju Indonesia Maju” HUT Damkar dimeriahkan oleh seni tradisional pencak silat, dengan puncak acara, menyerahkan bantuan dana keuangan Stimulan untuk diberikan kepada 73 korban kebakaran di wilayah Kabupaten Karawang. (Ham)