DaerahHukum

Polres Launching ‘ Polisi Caket ‘ Program Pengentasan Persoalan di Karawang

Polisi Caket Polres Karawang
AKBP Wirdanto Hadicaksono, Kapolres Karawang dan dr Cellica Nurrachadiana, Bupati Karawang

KARAWANG, JabarNet.com– Polres dengan Pemkab Karawang kolaborasi pengentasan persoalan di masyarakat.

Kolaborasi tersebut dengan di launcingnya inovasi dari Polres Karawang ‘ POLISI CAKET ‘

Dalam kesempatan Bupati Karawang dr Cellica Nurrachadiana mengapresiasi inovasi program Polres Karawang POLISI CAKET.

” Polisi Caket itu subtansinya adalah dekat dengan masyarakat dan juga mengetahui persoalan-persoalan yang dihadapi masyarakat, dan tentunya kami sebagai abdi Negara harus memberikan solusi-solusi terhadap permasalahan yang ada dilapangan,” Ucap Bupati Cellica di gedung Husni Hamid Pemkab Karawang, Kamis (2/2/23).

Bupati juga menyampaikan, sesuai dengan arahan Presiden RI Pemkab Karawang tengah fokus terhadap beberapa hal, diluar Kamtibmas.

” Pertama terkait masalah pengendalian inflasi, inflasi Kabupaten Karawang masih relatif terbaik diangka 4,7 karena kita ekuivalen dibandingkan dengan Kabupaten Cirebon, pada tahun ini Kabupaten Karawang akan ada sampling khusus, dengan harapan kita tetap stabil,” katanya.

Kemudian yang kedua, dikatakan Bupati persoalan pencegahan stunting.

” Polres Karawang dengan kami Pemerintah Daerah mengerahkan hampir 380 pasukan yang tersebar di 309 Desa dan Kelurahan untuk bersama-sama dengan stacholder secara pentahelix, dan kami optimis menurunkan stunting ditahun 2022 Karawang sudah 14 persen, target 2023 kita 5 persen,” paparnya.

Lebih lanjut Bupati, ketiga pengentasan kemiskinan ekstrem, Pemkab Karawang mengevaluasi dan telah mendata ulang seberapa banyak sebenanya masyarakat yang memang harus di intervensi agar tidak jatuh kepada kemiskinan atau yang sudah kemiskinan ektrem  lebih peningkatan kesejahteraan.

” Atas nama pemerintah daerah dan masyarakat mengapresiasiasi penghargaan setinggi-tingginya kepada Kapolres Karawang adanya inovasi program ‘ POLISI CAKET ‘, tutupnya.

Sementara itu Kapolres Karawang AKBP Wirdanto Hadicaksono menyampaikan, program Polisi Caket adalah upaya kepolisian memberikan pelayanan dekat dengan masyarakat, program ini juga tindaklanjut program Lapor Pak Kapolres.

” Konsepnya adalah kita menurunkan sepertiga sekitar 350 personil untuk nanti berada ditengah masyarakat, pertama kuncinya bisa memberikan pelayanan lebih dekat dan langsung kepada masyarakat, sekaligus perluasan sosialisasi program Lapor Pak Kapolres nomer Whatsapp yang sudah ada ditambah nomer Whatsapp Polisi Caket yang ada dimasing-masing desa, jadi saya berharap ketika masyarakat ingun mendapatkan pelayanan kepolisian sudah memiliki kontak person orang atau anggota Polisi Caket didesanya masing-masing,” ungkap Kapolres.

Kapolres Wirdanto juga menyampaikan, Polres Karawang akan mendukung program-program Pemerintah daerah pengentasan dalam aspek ekonomi, aspek sosial, kesehatan dan lainnya.

” Tentunya kita harus secara kolaboratif antara TNI, POLRI, Pemerintah Daerah, dan stackeholder untuk menurunkan stunting yang menjadi target Pemerintah Daerah termasuk kemiskinan ekstrem,” tuturnya.

” yang ketiga terkait problem solving, kami berharap kehadiran polisi diitengah masyarakat selain memberikan respon yang cepat tetapi juga pengentasan persoalan Kamtibmas dan sosial, itu yang kami harapkan dari program ‘ Polisi Caket’,” tandasnya (Wan)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *