Karawang, JabarNet.com– Memasuki triwulan pertama pendapatan daerah dari sektor BPHTB sudah terealisasi sebanyak 12% dari target 100% di anggaran murni tahun 2020.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Pendapatan PBB dan BPHTB Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Endang Chahendra pada saat diwawancarai JabarNet.com, Senin (02/03/20).
“Per tanggal 2 Maret Pendapatan dari sektor BPHTB sudah mencapai 34 meliar rupiah atau 12% dari target di anggaran murni sebesar Rp 280,437 milyar,” ujarnya.
Sementara kata Endang Chahendra melanjutkan, pendapatan dari sektor PBB baru mencapai 1,2%.
“dari sektor pajak PBB sebesar Rp 2,9 meliar atau 1,2% dari target sebesar Rp 244,500 milyar,” katanya.
Saat ini, ditambahkan Endang, pihaknya sedang terus berupaya menggenjot pendapatan dari 2 sektor tersebut, sehingga diharapkan akan dapat sampai pada target yang ditentukan.
“Saat ini kami sedang melakukan pendistribusian SPPT ke 30 Kecamatan dan semua Kawasan yang ada di Karawang, untuk kelengkapan PBB di tahun 2020,” tandasnya. (red)