DaerahJawa Tengah

Ikatan Pemuda Sukajaya (IKPAS) Desa Kemiri Peringati Maulid Dengan Mengadakan Tabligh Akbar Tema” Sukajaya Bersholawat “

Karawang, JabarNet.com,-Bulan Maulud merupakan bulan bersejarah bagi kaum muslimin di seluruh Dunia, dimana pada bulan ini umat Muslim selalu memperingati hari lahirnya Nabi Besar Muhammad.SAW

Seperti Remaja yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Sukajaya (IKPAS) Desa Kemiri Kecamatan Jayakerta Kabupaten Karawang, dalam memperingati Maulid Nabi Besar Muhamad.Saw mengadakan Tablig Akbar bertema” Sukajaya Bersyolawat “dengan menghadirkan Penceramah Kondang Habib Mustofa Al’Jupri dari Purwakarta
Selasa(5/11/2019)

Acara Tablig Akbar yang dihadiri Camat Jayakerta yang di wakili Kasie Kesos, Kepala Desa Kemiri Salwani, Babinsa TNI, jemaah dari berbagai majelis Dzikir, serta ribuan jemaah.

Menurut Ketua pelaksana Tablig Akbar “Sukajaya Bersyolawat” ustad Saprudin, kepada media JabarNet.com mengatakan,

“Yang pertama ini merupakan momen peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW,yang kedua menjalankan agenda kegiatan Ikatan Pemuda Suka jaya atau IKPAS,salah satunya yaitu mengadakan Tablig akbar ini.

“Mengenai biaya pelaksanaan acara Tablig akbar ini murni seratus persen dari swadaya masyarakat di tambah dari hasil keliling para pemuda yang tergabung di “IKPAS” kepada warga sekitar serta sodaqoh dari para pengguna jalan”,jelasnya

Masih menurut ustad Syaprudin, “berharap kedepan agar kegiatan semacam ini bisa lebih di tingkatkan

“Saya berharap untuk kedepanya mudah mudahan acara kegiatan ini dapat berkesinambungan di laksanakan oleh IKPAS dan lebih di perkaya lagi misalnya dengan santunan untuk yatim,duafa dan lain sebagainya”,pungkasnya(END)

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *