SUKABUMI, – Ruang bimbingan kerja (Bimker) Lapas Kelas II B Kota Sukabumi yang berada di Nyomplong Kecamatan Warudoyong hangus terbakar, kejadian itu terjadi sekitar pukul 01:00 WIB, Rabu (28/8).
Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi Zulkarnain mengatakan, penyebab kebakaran tersebut diduga berasal dari korsleting listrik yang kemudian merambat ke kain bahan pembuatan keset, yang berada di gudang Bimbingan Kerja Lapas.
“Tak lama kemudian kami mendapatkan informasi dari pihak lapas bahwa terjadi kebakaran. Dan tim pun segera ke sana untuk melakukan evakuasi,” Tuturnya.
Lanjutnya ia mengatakan, api berhasil dipadamkan sekira pukul 02.15 WIB. Dan akibat kejadian tersebut, seluruh barang yang berada di ruangan BIMKER seperti tenda panggung, Besi panggung, 4 mesin jahit, 2 lemari penyimpanan sandal dan bahan dari kain hangus tebakar.
“Pada saat kejadian itu kami mengerahkan 3 unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan api,” Ujarnya.
Sementara itu menurut, Kalapas Kelas II B Sukabumi Yunianto ,mengatakan, Menurutnya, ruangan bimker tersebut banyak diisi kain. Sehingga saat terjadi korsleting mudah terbakar.
“Ada kain perca bahan pembuatan keset dan tenda yang disimpan di sana. Makanya mudah terbakar,” Ujarnya.
Lanjutnya ia mengatakan, kebakaran tersebut tidak berdampak kepada peghuni. Pasalnya ruangan yang terbakar berada di samping ruangan para penghuni lapas.
“Bukan gedung lapas yang terbakar, tapi ruangan bimbingan kerja yang di sampingnya,” imbuhnya.
Ia menambahkan, beruntung dalam peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa ataupun hal-hal lain yang tidak di inginkan, dan menurutnya, kini kondisi Lapasa Kelas ll B nyomplong sudah kembali normal.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Hanya kain perca dan tenda yang terbakar,Alhamdulillah sekarang semua kembali berjalan dengan normal,” pungkasnya(Riew).