Garut

Wisatawan Arum Jeram Sungai Cimanuk Resmi Dibuka Pemerintah Untuk Umum

Saat para wisatawan akan mengarungi derasnya Arum Jeram Sungai Cimanuk Kampung Bali di Kawasan Pasulukan Kecamatan Cibatu Kab. Garut.

GARUT, – Aparat TNI, Polri dan Karang Taruna Cibatu Garut Jawa Barat, membuka obyek wisata Arum Jeram di Sungai Cimanuk.

Sepuluh perahu pembawa wisatawan lokal diturunkan menjajal derasnya sungai sejauh 9 kilo meter yang menyajikan keindahan alam.

Puluhan wisatawan lokal pun berkumpul di area obyek wisata Kampung Bali di Kawasan Pasulukan Kecamatan Cibatu.

Mereka berbaur bersama dengan sejumlah aparat TNI, Polri dan Karang Taruna Desa.

Instruktur Wa Yana mengatakan para wisatawan ini akan mencoba menjajal jalur wisata yang memacu adrenalin, yaitu Arum Jeram di Sungai Cimanuk yang baru akan dibuka oleh pemerintah setempat.

“Rute yang dilalui mulai dari kawasan Pasulukan hingga Ciseupan Desa Sindang Suka dengan jarak tempuh sejauh 9 kilo meter.

Demi keamanan, sebelum berlayar para wisatawan mendapatkan arahan dari federasi Arum Jeram Garut, setiap perahu diisi enam orang, dan di dampingi satu orang instruktur,”ungkapnya.

Ia juga mengatakan, diawal perjalanan wisatawan sudah disuguhkan dengan trek yang mengarungi air deras ditengah bebatuan.Tak jarang instruktur pun harus terjun ke sungai menarik perahu yang menyangkut di batu.

“Suasana seru terlihat diantara para wisatawan yang sebagian besar adalah pemula melakukan dayung.

Pemandangan relief tebing yang alami menyuguhkan keindahan wisata ini.

Mereka pun berlayar selama kurang lebih tiga jam dengan rute sejauh 9 kilometer,”tutupnya.

Camat Cibatu Sardiman Tanjung mengatakan, dengan menjajal Arum Jeram Sungai Cimanuk, Kemudain pihaknya resmi membuka tempat Wisata Arum Jeram untuk umum.

“Hari ini maka pemerintah resmi membuka Wisata Arum Jeram Sungai Cimanuk untuk umum,”tutupnya.

Wisatawan Sunarkawan menyampaikan walaupun dirinya baru pertama kali mencoba Arum Jeram pun merasa puas dengan pengalaman menjajal derasnya sungai Cimanuk.

“Terus terang, saya baru menjajal Arum jeram. Namun, pengalaman menjajal derasnya Arum Jeram sungai Cimanuk ini sangat merasa puas.

Selain memiliki keindahan alam yang sangat menakjubkan, tantangan Arum Jeram di sungai Cimanuk pun lengkap dengan memiliki tingkatan deras mulai tingkat satu hingga tingkat keempat,”tandasnya.

Laporan : Andriawan.

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *