Karawang,JabarNet.com-Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawanya,hal inilah yang menjadikan para guru untuk lebih mengenalkan sejarah terhadap anak anak didik di sekolahnya
Seperti halnya yang di lakukan para Guru Sekolah Dasar Negeri 1 Pancawati Kecamatan Klari Kabupaten Karawang,dalam belajar di luar kelas atau outing class mengajak siswa siswinya mengunjungi rumah sejarah Rengasdengklok, Selasa (19/11/2019)
Menurut salah seorang Guru pembimbing Ade Budi Setiawan.Spd.SD yang mendampingi siswa siswi mengatakan,tujuan daripada kunjungan ini merupakan kegiatan rutin sekolahnya tiap tahun agar para murid lebih mengenal sejarah bangsanya,salah satunya adalah rumah sejarah Rengasdengklok
“Dalam belajar di luar kelas atau outing class sekolah kami setiap tahun selalu rutin mengadakan pengenalan dalam artian secara rangkum sejarah khususnya kabupaten karawang,jadi kita harus berbangga diri sebagai orang karawang,karena kebetulan di sini pertama kaki bendera merah putih di kibarkan dari pangkal perjuangan, dan ini merupakan agenda rutin sekolah kami dari mulai kelas IV,V dan V itu ada kunjunganya”,jelasnya
Masih menurut Ade Budi setiawan di dalam kurikulum sudah menjelaskan mengenai sejarah sejarah yang ada, maka berangkat dari kurikulum yang ada anak agar lebih mengenal bangsa kita sebagai bangsa yang besar
“Kita berangkat dari kurikulum yang ada,karena dikurikulum sudah di jelaskan bahwa sejarah itu ada dan kita sebagai yang terdekat dengan karawang dari kecamatan klari mangkanya disini kita bisa lihat sejarahnya ada, saksinya ada dan bukti sejarahnyapun ada.boleh di katakan jasmerah jangan melupakan sejarah disitulah kebanggaan buat kita sebagai bangsa Indonesia”,pungkasnya(END)