KARAWANG, JabarNet.com – Semenjak dilantik sebagai Wakil Bupati Karawang, H Aep Saepulloh terlihat bekerja masih menggunakan kendaraan pribadinya, padahal sudah hampir satu bulan setelah pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2021-2024, pada tanggal 23 Februari 2021 lalu.
Menanyakaan soal itu, Wabup Aep mengaku tidak mempermasalahkan hal seperti itu, malah ia lebih mengutamakan pekerjaannya sebagai Wabup, walaupun belum diberi pasilitas kendaraan oleh negara.
“Tidak mesti pake mobil dinas, yang penting ada sarana untuk saya bekerja,” kata H. Aep, usai menghadiri rapat di Balroom Novotel Karawang, Selasa (16/03).
Saat disinggung sering diusulkannya mobil dinas ke bagian umum, H. Aep malah balik bertanya kepada awak media.
“Sering diusilin ya? Terus bagaiamana kalau sampai saat ini saya belum dapat mobil, terus gimana dong?” Ujarnya sambil tertawa.
Kendati dirinya belum mendapat pasilitas, H. Aep mengaku bukan merupakan sebuah alasan untuk tidak bekerja, walaupun harus menggunakan kendaraan pribadi tidak jadi soal.
“Kalau saya enggak ke kantor terus gimana? Kan perlu kendaraan operasional, yang penting mah kita sama-sama saja,” pungkasnya. (red)