KARAWANG – Satu unit truk tengki bernomor Polisi T 9237 F bermuatan bahan bakar minyak jenis Pertalite milik PT. Pertamina akhirnya terperosok di bahu jalan Tugu Proklasi Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Sabtu (23/02/09) dini hari sekitar pukul 05.00 wib
Akibatnya, jalur dari pertigaan terminal menuju monumen Tugu Rengasdengklok tidak bisa dilalui kendaraan umum hingga pagi hari pukul 08.00 wib.
Dimyati, supir kendaraan mengaku kejadian bermula saat hendak menyalip kendaraan Mobil Dora yang melaju satu arah menuju monumen Rengasdengklok.
“Akibat tidak hafal jalan, salah satu sisi roda truk terperosok di antara tembok taman dan beton jalan raya.
“Kita ga tau kalau antara taman dan beton jalan masih ada yang tersisa dari tanah. Kirain beton jalan sudah full,”jelasnya.
Menurutnya, kendaraan milik PT. Pertamina dengan berat muatan 16.000 liter BBM jenis Pertalite tersebut hendak berangkat menuju SPBU di wilayah Cabang Bungin Bekasi, melalui jalan raya Tugu Proklasi melintasi monumen tugu Rengasdengklok ini jarang dilalui.
Proses evakuasi kendaraan berlangsung sampai jam 08:00, untuk sementara jalur terminal menuju monumen Tugu Rengasdengklok terpaksa lumpuh beberapa jam, akibat tertutup oleh badan kendaraan truk tengki Pertamina bermuatan Pertalite yang terperosok,” pungkasnya(man).