Karawang

Dibawah Pimpinan Kang Pipik, DPC PDIP Karawang Optimis Menangankan Pilkada 2020 

Ketua DPC PDIP Karawang Taufik Ismail S.sos. (Kang Pipik).

KARAWANG, – Perhelatan Pilkada Karawang terus semakin di gaungkan oleh semua Partai Politik (Parpol) yang ada di Kabupaten Karawang.

Apalagi belum lama ini gabungan 5 Parpol yang tergabung ke dalam Fraksi Pangkal Perjuangan (FPP), seperti PPP, PAN, PBB, HANURA, dan NASDEM telah juga di gaungkan oleh Sekretasi Partai PPP
Dedi Rustandi.

Terlebih, Partai bermoncong putih yang saat ini masih manjadi Parpol penguasa di sebut-sebut juga akan di tarik gabung ke dalam 5 Parpol yang tergabung ke dalam FPP tersebut.

Namun, kepada kutipan.co.id Ketua DPC PDIP Karawang Taufik Ismail S.sos dengan sapaan ‘Kang Pipik’ mengatakan, sampai detik ini pihaknya tidak tahu adanya FPP tersebut, dan dirinya mengaku hubungan baik kesemua pimpinan Parpol di Karawang masih terjaga.

“Terkait adanya informasi gabungan 5 Parpol yang tergabung dalam FPP tersebut saya tidak tahun, akan tetapi kalau sekedar ketawa – ketiwi dan nongkrong bareng bersama mereka sih sudah, dan kebetulan itu pun tidak sengaja atau tidak diagendakan sebelumnya,”ungkap Kang Pipik mengatakan dikantor DPC PDIP Karawang, Senin (29/7/19).

Dikatakan Kang Pipik, untuk target Pilkada 2020 dirinya menyatakan sebagai Ketua DPC PDIP Karawang inginkan PDIP Karawang menang. Namun bukan berarti dirinya yang harus maju, akan tetapi PDIP Karawang mempunyai kandidat atau calon, dimana di Pilkada Karawang 2020 nanti PDIP Karawang harus duduk dan pimpin eksekutif.

“Banyak ko kader – kader terbaik PDIP Karawang, terus kita nanti akan lakukan diskusi survai dll. Tetapi ini keputusan tentunya harus di konsultasikan dan di koordinasikan bersama para elemen pimpinan partai, baik DPD, DPP dll,”kata Kang Pipik sambil tegas.

Tentunya untuk persiapan saat ini pihaknya akan selesai terlebih dahulu angenda – agenda partai, setelah agenda Konferda kemarin, pihaknya juga akan melakukan Kongres Nasional di Bali, setelah itu agenda Musrancab dan Musran akan dirampungkan terlebih dahulu, baru akan fokus di Pilkada.

“setelah kegiatan agenda partai itu selesai baru kita akan bicara ke arah Pilkada,”jelas Kang Pipik.

Ketika ditanya kutipan.co.id apakah petahana (Bupati/Wabup) ada loby – loby politik pilkada kepada dirinya, Kang Pipik menjawab,” kalau komunikasi persahabatan atau pertemanan sih kepada mereka sudah, akan tetapi kalau untuk kearah kepentingan politik Pilkada saya tidak pernah ada bahasan ke arah sana,” timpal Kang Pipik.

Lebih lanjut, Kang Pipik mengatakan, kami kira semua Parpol di Karawang tidak memenuhi kuota untuk mencalonkan sendiri, karena masih masing raihan kursi di Pileg kemarin masih di bawah 10 kursi, yang pasti komunikasi politik, atau loby – loby politik itu bakal terjadi.

“siapapun yang ingin mencalonkan semuanya mempunyai hak, dinamikanya luar bisa untuk Pilkada ini, tidak ada calon kuat di Karawang, karena tidak ada yang mendapatkan suara hingga 10 kursi,”ulas Kang Pipik.

Masih dikatakan Kang Pipik, dirinya tidak pernah bilang akan ikut mencalonkan di Pilkada nanti, karena menganggap banyak kader kader di PDIP Karawang yang hebat

“saya sendiri tidak akan mencalonkan diri, tapi kalau misalkan ada orang yang mengkoneksikan saya sebagai pimpinan partai dengan konsestan Pilkada nanti itu sah – sah saja. Karena biasanya nama ketua partai namanya suka muncul, itu nama politik, ketua partai akan selalu diperhitungkan karena nama ketua partai banyak, memang dinamikanya seperti itu, jadi sah sah saja,”kata Kang Pipik.

Dengan nada yang optimis, Kang Pipik mengatakan, yang pasti kita PDIP Karawang harus menang, target ketua DPC PDIP Karawang untuk memenangkan pilkada 2020 nanti, pokonya kita harus menang, bagai mana caranya nanti kita akan atur strategi – strategi nya.

“Kami punya 6 kursi, kami juga tahu diri, kami butuh koalisi, nanti saya koalisi dengan siapa, apakah saya mencalonkan siapa, yang jelas setelah agenda partai beres kita akan fokus kan hal tersebut,”pungkasnya(Jeo).

Shares:

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *