DaerahJawa Barat

UKW Ke 4 PWI Karawang Diresmikan Bupati Cellica

Karawang, JabarNet.com- Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana membuka secara resmi Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan ke 35 PWI Jabar dan angkatan ke PWI Karawang, di ballroom Swissbelin Karawang, Kamis (13/08/20), tampak hadir Kejari Karawang, Plt, Diskominfo Karawang, Polres diwakili humas Polres, Pengadilan, Ketua PWI JABAR, Ketua PWI Karawang, dan peserta UKW

Dalam sambutannya Bupati Cellica mengatakan bahwa pemerintah Daerah Kabupaten Karawang berkomitmen untuk bersama-sama dengan PWI Karawang menghasilkan Wartawan yang berkompeten, tentunya dengan terus diadakan UKW

” 4 tahun yang lalu saya berkomitmen kepada rekan-rekan PWI sebagai organisasi yang memfasilitasi seluruh wartawan dikabupaten Karawang untuk kita bersama-sama meningkatkan kompetensi dan pengetahuan maupun meningkatkan kecerdasan dan daya kritis masyarakat dalam memberikan sosial kontrol” Ucap Bupati Cellica

Menurutnya, Pemkab Karawang berkomitmen sejak lama untuk meningkatkan kualitas profesi agar informasi yang diproduksi oleh wartawan sesuai dengan etika, benar dan profesional. Ia mengaku bersyukur, karena sudah ada empat angkatan yang mengikuti UKW yang diselenggarakan PWI Karawang.

“Artinya wartawan di Karawang yang ikut UKW sudah banyak dan pasti mengedepankan etika jurnalistik, sesuai bahan uji saat UKW,” Ungkapnya.

Tak Lupa Bupati pun berpesan kepada para peserta UKW yang nanti lulus agar memberikan warna baru dalam kegiatan jurnalistik. Tidak menyalahgunakan profesi untuk kepentingan pribadi dan selalu mengutamakan kepentingan publik.

Ketua PWI Jawa Barat, Hilman Hidayat menyampaikan amanah kepada para peserta agar bahan uji UKW dapat dilaksanakan dengan baik dan penuh tanggungjawab saat melakukan kegiatan jurnalistik. Hilman menuturkan, wartawan yang lolos UKW bukan berarti bisa seenaknya dalam menggali informasi.

“Bukan berarti wartawan yang lulus UKW bebas dari hukum. Ada KEJ yang harus jadi pedoman bagi wartawan dalam menjalankan kegiatan jurnalistik,” katanya. ‎

‎Sementara, Ketua PWI Karawang, Aep Syaefullah menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Pemkab Karawang yang telah membantu dan ikut berkontribusi membentuk wartawan yang lebih profesional, dan meminimalisir adanya penyalahgunaan profesi untuk kepentingan pribadi.

“Perlu kita akui masih ada laporan ada segelintir oknum yang mengaku wartawan ‎yang melakukan tindakan merugikan orang lain,” Tandas Aep.(Wan)

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *