Karawang

Tiga Bangunan SDN Cicinde Selatan 1 Banyusari Terbakar

Saat suasana api membakar sekolah SDN Cicinde Selatan 1 Banyusari Karawang.

KARAWANG, – SDN Cicinde Selatan 1 Banyusari terbakar, dua bangunan Ruang Kelas Belajar dan satu ruang guru porak poranda, Rabu (17/7/19).

Menurut Sudirya.S.Pd Kepala Sekolah SDN Cicinde Selatan 1 Banyusari menyampai bahwa terbakarnya dua bangunan belajar dan satu ruang guru di duga akibat konsleting arus pendek listrik.

Tidak ada korban jiwa akibat terjadinya kebakaran tersebut, sebab pada saat kejadian para pelajar dan guru sudah pulang,”katanya.

Ditambahkan, Sudirya adanya kebakaran tersebut atas informasi dari masyarakat sekitar, kejadian inseden kebakaran sekitar pukul 12.30 Wib.

“Ya pertama kali yang tahu terbakarnya gedung sekolah dari masyarakat sekitar, sedangkan untuk kerugian akibat insiden kebakaran ini ditapsir 1 Miliar lebih,”katanya.

Ketika ditanya terkait dengan kebijakan untuk kelangsungan proses belajar mengajar esok hari atau selanjutnya, Sudirya menyampaikan, ” kita akan melakukan rapat terlebih dahulu, sampai dengan saat ini belum bisa diputuskan,”pungkasnya.

Menurut pantauan kutipan.co.id di lapangan, sekitar 5 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan memadamkan api yang meluluhlantakan dua gedung ruang belajar dan satu ruang guru.

Api dapat dipadamkan setelah para petugas pemadam kebakaran langsung terjun menjinakan api yang sedang berkobar(Joe).

Shares:

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *